Senin, 22 Juni 2015

KULINER BELITUNG

Pergi ke Belitung tanpa memanjakan lidah di sana tentunya ada yang kurang. Anda bisa mencoba seafood segar dan bahkan pempek. Olahan dengan gaya Melayu membuat makan sehari tiga kali terasa kurang. Berikut beberapa makanan yang pantas dicoba selama berwisata di Belitung:

Mie Atep


 Ya, ya, ya, ini Mie Atep yang menjadi 'menu wajib' wisatawan ke Belitung. Datanglah pagi pagi saat rumah makan ini baru buka (pukul 8), atau anda tidak akan mendapat tempat duduk. Terletak di ruko JL. Sriwijaya, No. 27, Tanjung Pandan, meja yang tersedia terbatas saja, jadi bayangkan bila rombongan bis datang untuk makan di sana.
Mie nya sendiri disajikan dengan kuah kental dan gurih, dihiasi potongan udang dan kentang. Memang khas, makanya jangan terlewatkan. 
Oya, pilih minumnya jeruk hangat atau es jeruk, karena terbuat dari perasan air jeruk kunci, sejenis jeruk kecil bercita rasa masam yang banyak tumbuh di Bangka dan Belitung.





BELITUNG ISLAND HOPPING

Belitung Tak Cukup Hanya Sekali

Wisata pantai ? Mungkin kebanyakan dari kita langsung teringat pada Bali. Ya...pulau Dewata sudah sangat identik dengan pantainya yang indah. Tapi jangan salah..Indonesia punya banyak pulau lain dengan pantai yang tak kalah cantik dan masih lebih bersih alami dibandingkan Bali. Salah satunya pulau Belitung.

Mengapa Belitung?

Beberapa alasan mengapa Belitung bisa menjadi tujuan berlibur :
  1. Mudah dijangkau dari Jakarta dan sekitarnya. Terbang ke Belitung dari Jakarta hanya perlu waktu 45 menit. Setiap hari ada penerbangan dari dan ke Belitung ( Tanjung Pandan). Harga tiket lebih kompetitif dibandingkan ke Bali/ Lombok. Untuk memaksimalkan waktu libur, saya sarankan mengambil penerbangan paling pagi dari Jakarta, contoh dengan pesawat Citilink pkl 05.55. Dengan begitu, kita bisa punya waktu seharian berwisata setibanya di Belitung.
  2. Sewa kendaraan di Belitung masih lebih murah dibandingkan tujuan wisata favorit lain seperti Bali, Lombok, Yogya
  3. Pantai dan pulau-pulau di Belitung mudah dijangkau dari pusat kota di mana biasanya wisatawan tinggal. 
  4. Kuliner Belitung yang khas melayu sangat menarik untuk dicoba...Mmmm saya jadi terbayang ikan bumbu kuning dan perkedel kepiting yang sangaaat menggoda selera.
Pulau-pulau di sekitar pulau Belitung ini sangat memukau dan menakjubkan. Beberapa pulau berpasir putih dan halus, membuat ingin merebahkan tubuh di atasnya. Air lautnya yang bening dan tenang sangat mengundang untuk direnangi...rugi deh kalo engga! Pulau lainnya berbatu-batu besar, membuat kita takjub akan kebesaran Tuhan dan bertanya-tanya asal muasal formasi batu seperti itu. OK..langsung saja ke TKP :

Pulau Lengkuas


Dari dermaga Tanjung Kelayang, pulau ini dicapai sekitar 15-20 menit dengan perahu kecil bermotor. Ombak yang tenang selama periode Mei-Juli, membuat perjalanan menyenangkan dan tidak bikin mabuk. Apalagi, sepanjang perjalanan kita bisa melihat keindahan alam belitung, termasuk melewati pulau Burung .

 
belitung
Pulau Burung


Laut yang masih bersih, membuat pandangan ke dasar laut sangat jelas. Kira-kira 300 meter dari pesisir pantai pulau Lengkuas, inilah tempat ideal untuk snorkeling. Biota laut masih utuh , bebas sampah, ketiadaan ombak-hanya riak riak kecil - membuat snorkeling di sini sangat menyenangkan.

belitung
Snorkeling dekat Pulau Lengkuas...Asyiiiik